10/04/12

Sejarah the Flash (karakter DC comic)

Sejarah the Flash (karakter DC comic)

Salam Surgawi,

The Flash adalah judul dari beberapa komik fiksi yang diterbitkan oleh DC Comics, dan diciptakan oleh penulis Gardner Fox dan digambar oleh Harry Lampert. Karakter Flash pertama kali muncul di buku komik Flash #1 pada Januari 1940. Dengan julukan Scarlet Speedster(kira-kira pembalap, lebih tepat pelari berwarna merah), semua inkarnasi Flash memiliki kecepatan super, termasuk kemampuan berlari, bergerak sangat cepat, juga memiliki reflek manusia super dan kadang-kadang dapat melawan beberapa hukum fisika.

Sejauh ini, 4 karakter berbeda serta memiliki kemampuan kecepatan super memakai identitas Flash, mereka adalah Jay Garrick (1940), Barry Allen (1956), Wally West (1986) dan Bart Allen (2006), Wally dan Bart adalah murid the Flash dan dikenal dengan nama Kid Flash.

Inkarnasi kedua the Flash, karakter bernama Barry Allen secara umum diakui sebagai pahlawan pertama dari masa Silver Age of Comic Book (kira-kira tahun 1956 - 1970 an dimana perkembangan artistik dan nilai komersial yang tinggi dari buku komik di Amerika Serikat, terutama yang bertema Super Hero). Karakter ini merupakan salah satu karakter DC yang paling populer. Setiap versi the Flash adalah anggota inti dari kelompok elitedunia DC seperti the Justice Society of America, the Justice League, the Teen Titans. Beberapa karakter the Flash juga merupakan teman dekat dari karakter Green Lantern, misalnya Jay Garrick dan Alan Scott, Barry Allen dan Hal Jordan, Wally West dan Kyle Rayner.

Mengenai penulis the Flash, Gardner Fox.

Gardner Fox adalah penulis Amerika yang telah menciptakan banyak karakter komik untuk DC Comics, karya tulisannya kira-kira mencapai angka 4,000. Fox lahir di Brooklyn, New York dan sangat terinspirasi oleh penulis fiksi klasik. Pada ulang tahun ke sebelas, ia mendapatkan hadiah The Gods of Mars and the Warlord of Mars oleh Edgar Rice Burroughs. Buku inilah yang membuka dunia barunya, dan 50tahun kemudian, koleksi buku fiksi masih ia pertahankan.

Fox mendapatkan gelar Sarjana Hukum dari St. John's College dan menjadi praktisi hukum selama dua tahun. Karena peristiwa Great Depression(Krisis ekonomi), Fox mulai menulis untuk DC Comics. Tulisan pertamanya dimuat di Detective Comics, dan perlahan-lahan, ia mengisi hampir semua buku terbitan DC pada masa itu. Ciri khas karyanya adalah ia menyisipkan banyak sekali sejarah dunia, pengetahuan ilmiah dan referensi mitologi, karena ia memang memiliki hobi akan pengetahuan unik semacam itu.

Beberapa karya Fox dengan DC Comics:
- Sandman, diciptakan Fox bersama dengan pelukis Bert Christman
- Batman, walaupun awalnya ditulis oleh Bill Finger dan pelukis Bob Kane, Fox berperan besar dalam pengembangan cerita dan karakter. Adalah Fox bersama Kane dan Finger mengembangkan penggunaan sabuk serba guna Batman (utility belt), juga penggunaan senjata Batarang (sejenis bumerang) dan Batgyro (cikal bakal Batcopter)
- The Flash, Fox menulis 6 cerita awal, dan memperkenalkan Jay Garrick seorang mahasiswa yang mendapatkan kemampuan super nya setelah tidak sengaja menghirup uap dari air keras.
- The Hawkman, dalam pembuatan karakter ini, Fox mendapat tantangan dari penerbit Max Gaines. Fox mendapatkan ide awal untuk karakter the Hawkman saat merenung dan memperhatikan aktivitas burung yang mengumpulkan dahan untuk dibuat sarang, ia berpikir akan sangat keren jika burung tersebut adalah jagoan dan dahan yang di renggut adalah penjahat.

Mengenai pelukis the Flash, Harry Lampert.

Lampert adalah seorang kartunis, pengarah buku dan pengajar untuk permainan Bridge. Lahir di New York, ia menjadi kartunis sejak umur 16 tahun dan bekerja untuk Max Fleischer (seorang animator dan pelopor kartun animasi, dan pemilik Fleischer studio), bekerja sebagai juru tinta (inker) dan membantu produksi animasi karakter Betty Boop, Popeye, dan Koko the Clown.

Lampert kemudian mulai menggambar buku komik dan menjadi satu dari yang yang terbaik setelah ia bersama Fox menciptakan the Flash untuk DC Comics. Setelah terlibat dalam melukis 5 cerita, ia meninggalkan karakter tersebut karena memilih untuk membuat karya yang lebih jenaka. Karya karikatur untuk Time Magazine, The New York Times, Esquire dan The Saturday Evening Post pernah diisi oleh Lampert, sambil menjadi tenaga pengajar di New York School of Visua Arts dan penemu Lampert Agency (sebuah perusahaan iklan).

Salam HSG

HSG/2012/Apr/08

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates